Minggu, 23 Desember 2018

Kosmetik Pilihan Para Djoeita Indonesia


Beautiful is expensive!

Mungkin Beberapa orang masih beranggapan bahwa jika ingin tampil cantik harus mengeluarkan dana besar dan menggunakan kosmetik luar negeri dengan harga fantastis. Saya sendiri pernah mengalami masa-masa dimana tabungan terkuras habis hanya untuk beberapa kosmetik yang sebetulnya sudah saya miliki produk yang serupa. Hehehe.. namanya juga khilaf.. UPS!

Tapi setelah eksplor dan mencari-cari, ternyata ada lho brand Asli buatan anak negeri yang kualitasnya mendunia, ya, Purbasari
Sebelum mulai acara, cekrek dulu^^

Akhir pekan lalu saya mendapat undangan acara Djoempa Juita Bersama Purbasari yakni acara peluncuran produk terbaru yang akan dipasarkan Januari 2019 nanti. Tema acaranya vintage flower ala gadis tahun 50-an yang anggun dan elegan. Setiap tamu yang hadir menggunakan kostum bunga-bunga dan aksesoris Djadoel. Tak kalah menarik, ruangan Cerita cafe yang berlokasi di bilangan Jakarta Timur di sulap menjadi tempat yang apik dengan dipenuhi bunga  menjadikan suasana semakin menyenangkan. 
Belum habis kekaguman saya pada dekorasi ruangan Cerita cafe, di meja yang tertulis nama saya sudah tersaji beberapa produk terbaru Purbasari yang siap untuk saya uji coba. Ulalaa... So lovely.

Meja untuk setiap tamu

Sebelumnya saya memang sudah akrab dengan brand Purbasari karena pernah meluncurkan lipstik yang sangat booming beberapa tahun lalu. Saya sampai punya 12 warna lho, sangking cintanya dengan lipstik Purbasari ini.

Mbak Alpina sedang menjelaskan tentang produk terbaru Purbasari

Mbak Alpina selaku Brand executive hydra series  Purbasari menyajikan informasi tentang produk terbarunya.  Antara lain
1. Lip matte cream Shimmer finish
2. Intens colour liquid liner
3. Ultra smooth browliner
4. Volumizing eyelashes

Sebelum saya mereview produknya, izinkan saya mengomentari packaging produk terbaru dari Purbasari ini. Warna dominan setiap kemasannya hitam dan gold yang memberikan kesan mewah. Yang saya tahu memang Purbasari selalu tampil dengan packaging yang simpel namun elegan, tidak terlalu ramai dengan aneka motif membuat Purbasari selalu terlihat timeless. Setelah beberapa kali mencoba langsung ke wajah saya, dalam hati saya bergumam “ini nih yang aku cari”

1. Lip Matte Cream Shimmer Finish
Sebagai pecinta lipstik, produk pertama yang mencuri perhatian saya adalah lip matte cream Shimmer Finish. Awalnya saya berfikir kalau Shimmer itu sudah pasti blink-blink, Basah, dan akan nempel dimana-mana. Wah, bukan tipe favorit saya nih karena hampir semua lipstik saya matte dan merasa tidak cocok dengan lipstik creamy. Dugaan saya salah besar. Setelah saya Swatch di tangan ternyata warnanya cantik sekali, saya sempat mencoba nomor 13 & 16 (Primrose & marigold). Teksturnya memang creamy tapi setelah di aplikasikan ke bibir tidak perlu waktu lama untuk set dan menyatu dengan bibir, matte but Shimmer finish. Walaupun menunjukkan hasil akhirnya adalah Shimmer, lipcream ini tidak serta Merta membuat tampilan kita jadi “menor” lho. Malah akan terkesan segar karena efek Shimmer, untuk daily used juga masih cocok. Satu lagi, kandungan UV filternya dapat melindungi bibir kita dari Serangan sinar UV.

Purbasari Hi-Matte liquid liner

2. Intens Colour Liquid Liner
Seperti liquid liner pada umumnya, packagingnya memanjang seperti pen dengan ujung aplikatornya mirip spidol. Saya pernah beberapa kali mencoba liquid liner dengan aplikator yang sedikit lembek tapi malah jadi sulit untuk membuat garis mata yang bagus dan rapih. Aplikator yang dimiliki oleh Purbasari liquid liner ini kokoh dan runcing sangat memudahkan kami para pemula dalam membentuk eye liner yang on fleek. Akhirnya saya bisa membuat cat eye yang rapih. Yeay!
Setelah kagum dengan aplikatornya, saya masih terkesima dengan hasilnya yang matte dan warnanya sangat intens. Oh ya, liquid liner Purbasari mengklaim dirinya waterproof lho. Saya tidak percaya begitu saja kalau belum di coba. Setelah saya pakai seharian dari pagi dan melewati 2x waktu sholat, eyeliner ini masih stand out! Sekeren itu ternyata, saya jadi tidak perlu bolak balik touch up.


Liquid liner


3. Ultra-Smooth Brow Liner
Saya tipikal yang lebih suka brow pencil dari pada eyebrow kit yang kadang harus menggabungkan 2 macam tekstur biasanya cream dan powder. Brow pencil menurut saya lebih praktis dan relatif mudah digunakan untuk pemula. Satu hal yang jadi kendala saya dalam membuat alis adalah saya sering lupa untuk meraut brow pencil yang mudah tumpul, padahal kalau tumpul jadi lebih sulit dipakai karena warnanya juga akan terlihat pudar. Lagi-lagi Purbasari berinovasi dengan meluncurkan brow liner yang bentuknya retractable alias tinggal diputar aja, tidak perlu lagi pusing dengan rautan, cukup di putar saja untuk. Oh iya, Brow liner ini juga dilengkapi dengan eyebrow brush di bagian bawahnya untuk membuat tampilan eyebrow kita terlihat semakin natural. Dua aplikator dalam 1 produk itu sesuatu yang sangat memudahkan kami para ibu muda anti ribet-ribet club’.

Eyebrow brush

4. Volumizing eyelashes
Siapa yang ingin punya mata lentik tapi tidak mau pakai bulu mata yang cetar? Kita sehati. Sebetulnya saya suka memakai bulu mata palsu, karena problem saya memiliki mata yg kecil dan apabila tidak diberi riasan sering terlihat tenggelam. Saat pergi ke acara formal pun, riasan saya terlihat “biasa saja” karena memang kurang menonjol di bagian mata. Awalnya ketika melihat volumizing eyelashes Purbasari no. 1 (natural) saya berfikir, lashes ini pendek sekali. Kira-kira bisa gak ya bikin mata saya terlihat lentik?”. Namun setelah saya coba, hasilnya mengagumkan. Akhirnya saya merasakan punya mata lentik yang natural. Malah tidak terlihat seperti memakai bulu mata lho. Walaupun namanya Volumizing eyelashes, tapi sangat ringan dipakai di mata, insyaallah kalau dipakai berlama-lama pun akan tetap nyaman karena terbuat dari rambut sintetis kualitas tinggi.

Volumizing Eyelashes Purbasari seri Natural

Saya pribadi memiliki pertimbangan khusus dalam memilih kosmetik. Tidak hanya harus bagus, pigmented dan halal, namun juga kandungan didalamnya.

Semua produk terbaru dari Purbasari mengandung vitamin E dan bahan-bahan alami yang bisa melembabkan kulit kita. 

Tidak hanya disuguhkan dengan dengan beberapa kosmetik teranyarnya. Purbasari mengajak kami semua untuk berlatih memegang kuas dengan cara mewarnai pouch yang nantinya bisa dipakai untuk menyimpan kosmetik. Kami semua disediakan beberapa kuas dan cat akrilik yang anti bebas kami gunakan untuk melukis pouch tersebut. Alhamdulillah semua peserta terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Sebetulnya melukis pouch kali ini cukup challenging bagi saya yang hanya bisa memegang kuas bedak lalu tiba-tiba diminta untuk melukis pouch. Cukup melatih kesabaran, konsentrasi dan keluwesan tangan memang, but over all sangat puas dengan hasil karya amatiran saya. Hahaha.

Tepat pukul 2 siang acara di akhiri dengan pengumuman peserta yang mendapat penghargaan sebagai peserta ter aktif, best dress, juga table mate terkompak. Dan mereka adalah table mate saya yang sangat ramah dan cantik-cantik. Semoga kita bisa keep on touch selalu.
Hasil riasan saya menggunakan produk Purbasari

Dari keseluruhan rangkaian acara Djumpa Juita Bersama Purbasari saya merasa senang dan puas akhirnya pencarian saya terhadap produk lokal dengan kualitas internasional berakhir sudah. Semoga Purbasari semakin sukses dalam menciptakan produk-produk terbarunya. Aamiin.

11 komentar:

  1. Lip mattenya menarik sekali. Jadi pengen 😅

    BalasHapus
  2. Liquid linernya bikin penasaran deh. Kira" brp ya harganya ? Info" ya mbaa. Tq for sharing

    BalasHapus
  3. Hwaa, hasil riasannya tsakeepp Mbak. Jarang lihat Mbak Kanti full make up jadi pangling hehehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe MaasyaaAllah mbak Leila fokus bgt yah. Beneran terakhir dandan lengkap begini pas wisuda tahun 2015 lalu 🙈 tapi pas cobain pakai Purbasari ternyata aku gak kaku lho.. langsung rapi gini 😍

      Hapus
  4. Penasaran Sama brow liner nya 😄

    BalasHapus
  5. Saya telah berpikir bahwa semua perusahaan pinjaman online curang sampai saya bertemu dengan perusahaan pinjaman Suzan yang meminjamkan uang tanpa membayar lebih dulu.

    Nama saya Amisha, saya ingin menggunakan media ini untuk memperingatkan orang-orang yang mencari pinjaman internet di Asia dan di seluruh dunia untuk berhati-hati, karena mereka menipu dan meminjamkan pinjaman palsu di internet.

    Saya ingin membagikan kesaksian saya tentang bagaimana seorang teman membawa saya ke pemberi pinjaman asli, setelah itu saya scammed oleh beberapa kreditor di internet. Saya hampir kehilangan harapan sampai saya bertemu kreditur terpercaya ini bernama perusahaan Suzan investment. Perusahaan suzan meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 600 juta rupiah (Rp600.000.000) dalam waktu kurang dari 48 jam tanpa tekanan.

    Saya sangat terkejut dan senang menerima pinjaman saya. Saya berjanji bahwa saya akan berbagi kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres. Jadi jika Anda memerlukan pinjaman, hubungi mereka melalui email: (Suzaninvestment@gmail.com) Anda tidak akan kecewa mendapatkan pinjaman jika memenuhi persyaratan.

    Anda juga bisa menghubungi saya: (Ammisha1213@gmail.com) jika Anda memerlukan bantuan atau informasi lebih lanjut

    BalasHapus